Cara Daftar Facebook Via Facebook Mobile

Beberapa cara untuk mendaftar akun Facebook atau create fb account bisa di kerjakan diantaranya adalah pendaftaran akun Facebook dengan menggunakan alamat email dan no Ponsel atau Hp serta melalui perangkat yang berbeda seperti Pc atau komputer dan juga Hp Android. Dengan cara yang berbeda namun tetap dalam proses pendaftaran akun Facebook tetap sama yaitu memasukan Id tentang kita di pendaftaran Facebook.

Dan dari beberapa artikel yang saya buat tentang seputar pendaftaran Facebook diantaranya adalah panduan Daftar Facebook Via Hp Android Dan Pc 2016 masih juga belum membuat para pemula atau yang baru akan membuat akun di facebook bisa untuk mengikuti panduan Daftar Facebook tersebut, itu di karenakan bukan ada kesalahan dari artikel yang saya buat namun melainkan karena adanya perbedaan oleh perangkat yang di gunakan.

Maka dari itu di artikel kali ini saya akan memberikan panduan bagi anda yang akan membuat akun Facebook dengan perangkat android yang memiliki spek rendah atau blackberry gemini dan Hp yang memiliki spek standar namun bisa untuk mendaftar Facebook.

Facebook mobile adalah sarana atau alat yang bisa di gunakan untuk masuk ke akun Facebook serta melakukan pendaftaran Facebook Via Ponsel yang mungkin telah lama ada, Facebook mobile juga bisa berpungsi di Pc yang berguna untuk mempercepat proses loading Facebook .

Untuk itu saya akan memberikan panduan cara Daftar Facebook Via Facebook Mobile di bawah ini.
Tahap awal anda bisa mengunjungi mobile.facebook.com atau m.facebook.com di Pc atau Ponsel anda namun terkadang apabila anda menggunakan perangkat ponsel android dengan spek standard maka anda akan langsung mendapati atau langsung tertuju pada m.facebook.com dan tampilannya seperti di bawah ini.


Gambar tampilan diatas terlihat beberapa tampilan proses untuk anda agar memasukan Identitas untuk akun Facebook yang akan anda buat seperti.
  • Nama lengkap ===> Masukan nama lengkap anda di kolom tersebut
  • Nomor Telepon atau Email ====> Masukan No Telepon anda atau Alamat Email jika anda memiliki atau mungkin jika anda akan membuat Email silahkan anda baca di Daftar Gmail
  • Jenis Kelamin ====> klik pada tanda ujung panah dan akan muncul tampilan pilihan tentang jenis kelamin anda silahkan anda pilih.
  • Tanggal Lahir ====> Masukan tanggal, Bulan serta Tahun kelahiran anda.
  • Kata Sandi Baru ====> Masukan kata sandi atau buat kata sandi untuk anda bisa login ke akun Facebook yang anda daftarkan
Kemudian setelah semua di isi maka silahkan anda klik tulisan  Mendaftar   lalu setelah anda mengklik tulisan mendaftar maka anda akan menjumpai tampilan sebagai berikut.

Setelah anda menjumpai tampilan seperti diatas maka silahkan anda cek Ponsel yang berisi No hp yang anda daftarkan untuk mendapatkan kode konfirmasi untuk akun Facebook anda atau jika anda menggunakan Email maka silahkan anda buka Email anda untuk mengkonfirmasi akun Facebook yang telah anda buat, Kemudian setelah anda sudah mendapati Kode Konfirmasi lalu masukan kode yang anda terima melalui sms dan anda akan mendapati tampilan selanjutnya.


Pada step ini anda di minta untuk memasukan Foto profil untuk akun Facebook yang telah anda dengan mengklik tulisan Tambahkan Foto     
namun jika anda masih belum memiliki foto yang tersimpan di Hp anda maka silahkan anda pilih atau klik tulisan selanjutnya untuk melewati proses ini dan anda akan mendapati tampilan selanjutnya seperti di bawah ini.
Nah.... Teman-teman ini adalah tampilan halaman depan atu Beranda akun Facebook anda dan jika anda sudah melihat tampilan Beranda akun Facebook anda maka anda telah berhasil dalam melakukan proses pendaftaran akun Facebook via mobile facebook atau m.facebook.com, Jadi menurut saya cara pendaftaran Facebook ini cukup singkat dan mudah sekali.
Baca juga Daftar Blackberry Id Baru
Mungkin itu saja panduan tentang cara untuk mendaftar Facebook via mobile Facebook bagi pemula semoga artikel ini bisa membantu anda untuk anda pada saat anda mendaftar akun di Facebook..... Selamat mencoba..

0 Response to "Cara Daftar Facebook Via Facebook Mobile "

Posting Komentar

JIka ingin berkomentar jangan memasukan link aktif dan berkomentarlah dengan baik, komentar yang tidak sesui dengan artikel tidak akan di publikasikan... terimakasih